BERITA TEBO, JAMBI – Tak bisa dipungkiri apa yang dilakukan Masrihadi Putra atau dikenal dengan Adi SK bersama Tim, terus lakukan blusukan terutama di Tebo Tengah, ini sudah yang kebeberapa kalinya blusukan.
Tanpa kandidat dan partai Masrihadi Putra (Adi SK) turun bersama Tim untuk melakukan sosialisasi untuk memenangkan Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati Tebo Agus Rubiyanto – Nazar Efendi paslon nomor urut 2.
Warga banyak hadir dalam pertemuan-pertemuan yang dilakukan Masrihadi Putra.
Perjalanan Masrihadi Putra dan Tim diantaranya Armen Eka Putra, Dodi Efriza dan lainnya tidak ingin di ketahui, bahkan foto pun tak ingin di gembor-gemborkan, hanya kali ini media berkesempatan meliput Masrihadi Putra, karna pergerakannya terpantau media.
Kali ini di Desa Sungai Alai, Dusun Tunas Harapan yang di gempur Masrihadi Putra bersama Tim, kedatangannya kesana untuk bersosialisasi terkait pemilihan Paslon nomor urut 2 Agus Rubiyanto – Nazar Efendi.
“Untuk kali ini kita dekat sini saja, pada prinsipnya orang-orang yang kita temui, membulatkan suara dan komit untuk pilih paslon Agus Rubiyanto – Nazar Efendi paslon nomor urut 2” tukas Masrihadi Putra mengatakan.(10/11/24)
Diakui dirinya sebenarnya dirinya tidak ingin dipublikasi, awak media, namun kali ini terendus, gak apa-apa, katanya apa yang dilakukannya untuk paslon nomor urut 2, tambah Masrihadi Putra sambil tersenyum.
Kekuatan paslon nomor urut 2 Agus Rubiyanto – Nazar Efendi terus menguat, hal ini dibuktikan dengan blusukan langsung ke warga untuk pemilihan nanti di 27 November 2024.
Disela blusukan Masrihadi Putra juga mengundang seluruh warga untuk hadir pada Minggu, 17 November 2024 di KM. 2 tepatnya di lokasi gudangnya, pada acara Senam Ceria bersama Agus-Nazar, ratusan doorprize, ujar Masrihadi Putra menutup sesi.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari.