Razia gabungan antisipasi peredaran Narkoba dan barang terlarang di Lapas Tebo dalam rangka mendukung Asta Cita Presiden RI

Senin, 11 November 2024 - 18:13 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BERITA POLRES TEBO – Polres Tebo melalui Satuan Reserse Narkoba melaksanakan razia narkoba dan penggeledahan di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II Muara Tebo, Kegiatan ini dilakukan dalam rangka mendukung Asta Cita Presiden RI dengan tujuan memperkuat pengawasan terhadap peredaran narkotika di lingkungan lembaga pemasyarakatan, Senin(11/11/2024).

 

Razia dimulai pukul 08.00 WIB dengan Apel Persiapan yang dipimpin oleh Kasubbag TU Lapas Tebo, Syarifudin. Apel diikuti oleh Kasat Narkoba Polres Tebo Iptu Jeki Noviardi, S.H., M.H, Kapolsek Tebo Tengah AKP Robinson Manullang, Kepala Lapas R. Manullang, KA KPLP H. Ahmad Yani, Kasi Kamtib Juliyan, S.H., KASI Binadik Bangun, KBO Sat Narkoba Polres Tebo IPDA Ray Farris M., SH., serta personel dari Sat Res Narkoba, Polsek Tebo Tengah, Sat Intelkam Polres Tebo, dan anggota Lapas Tebo.

Baca juga:  Dewan Kehormatan PD IWO Tebo, Liga Marisa di Tunjuk Sebagai Ketua Fraksi Golkar DPRD Tebo

 

Dalam arahannya, Syarifudin menegaskan bahwa penggeledahan akan dilakukan secara humanis dan tertutup untuk mengantisipasi potensi gejolak di dalam rutan. Ia juga mengingatkan bahwa pelaksanaan akan dibagi menjadi tiga tim untuk meningkatkan efisiensi kegiatan, yang meliputi penggeledahan kamar tahanan serta tes urine pada warga binaan.

 

Pukul 08.30 WIB, penggeledahan dimulai di bawah koordinasi Kasat Narkoba Polres Tebo Iptu Jeki Noviardi, S.H., M.H, didampingi Kapolsek Tebo Tengah IPTU Robinson Manullang, S.H., Kasi Kamtib Juliyan, S.H., serta personel gabungan dari Polres dan Lapas. Hasil dari penggeledahan tersebut tidak ditemukan narkotika, namun sejumlah barang terlarang berhasil diamankan, termasuk lima gunting, satu pisau cutter, 13 alat cukur, dua cermin kaca, satu bungkus tusuk gigi, dua paku, serta benda-benda tumpul lainnya seperti sendok, korek api, dan sejumlah peralatan elektronik serta permainan kartu remi dan domino.

Baca juga:  256 Orang Terindikasi NII di Jambi Berikrar Setia NKRI dan Cabut Bai'at

 

Kegiatan berakhir pada pukul 09.00 WIB dan berjalan dengan aman serta kondusif. Kegiatan ini menunjukkan komitmen Polres Tebo dan Lapas Muara Tebo dalam menjaga keamanan dan mencegah peredaran barang terlarang di dalam lingkungan lembaga pemasyarakatan.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari.

Berita Terkait

Satresnarkoba Polres Tebo Ungkap Dua Kasus Peredaran Narkotika Jenis Sabu di Desa Aur Cino
Kapolres Tebo Pimpin Upacara Korp Raport Kenaikan Pangkat Sebanyak 46 Personel Periode 1 Januari 2025
Ops Pekat Siginjai 2024 : Tim Sultan Satreskrim Polres Tebo Berhasil Amankan 516 Botol Miras
Satresnarkoba Polres Tebo Berhasil Tangkap 1 Pengedar Sabu di Tebo Ilir
Ungkap Kasus : Satresnarkoba Polres Tebo Berhasil Tangkap 1 Pelaku Pengedar Narkoba di Kecamatan VII Koto
Kapolres Tebo dan Forkopimda Gelar cooling system jelang Pilkada
Residivis Bandar Narkoba Berhasil Di Tangkap Satresnarkoba PolresTebo, Sita Barang Bukti Sabu Seberat 1,61 Gram
Bhabinkamtibmas Polsek Serai Serumpun Dukung Program Ketahanan Pangan di Ponpes Darul Qur’an
Berita ini 8 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 18 Maret 2025 - 19:33 WIB

Korlantas Polri Bantah Isu Penyitaan Kendaraan Akibat STNK Mati 2 Tahun

Selasa, 25 Februari 2025 - 19:25 WIB

Unit Resmob Polres Metro Jakarta Barat Tangkap Pelaku Penggelapan 15 Ton Beras Premium

Senin, 24 Februari 2025 - 11:22 WIB

Pantau Medsos Sepekan, BPOM Ungkap Perdagangan Kosmetik Ilegal Senila Rp 31,7 Miliar

Jumat, 21 Februari 2025 - 12:51 WIB

Sosialisasikan Protein Ikan, Regal Springs Indonesia dan Ditjen PDSPKP KKP Lakukan Ini

Minggu, 9 Februari 2025 - 20:53 WIB

TNI dan Media: Sinergi dalam Menjaga Persatuan Bangsa

Senin, 3 Februari 2025 - 13:19 WIB

Hanya Sehari, PaDi UMKM Raup Omset Rp 1,2 Triliun

Kamis, 30 Januari 2025 - 20:17 WIB

Harga Terus Meningkat, Tabungan Emas Pegadaian Jadi Incaran Masyarakat

Jumat, 24 Januari 2025 - 01:27 WIB

Presiden Prabowo Berkelakar dengan Wartawan Saat Sidang Kabinet Paripurna

Berita Terbaru